Cara Menghapus “Continue Watching” di Akun Netflix

Cara Menghapus “Continue Watching” di Akun Netflix

Yuk cari tahu cara menghapus “Lanjutkan Menonton” / “Continue Watching” di akun Netflix kamu. Caranya mudah cukup kamu lakukan dari browser desktop atau HP kamu.

Jika kamu pengguna Netflix, kamu pasti tahu bahwa di dashboard Netflix terdapat beberapa segmen yang tersedia seperti, “Lanjutkan Menonton” / “Continue Watching”, “Daftar Saya” / “My List”, “Populer di Netflix” / “Popular on Netflix”, “Sedang Tren Sekarang” / “Trending Now”, “Netflix Original” dan beberapa segmen lainnya yang muncul berdasarkan algoritma Netflix. Algoritma Netflix memunculkan rekomendasi tayangan berdasarkan daftar riwayat tontonan kamu dan juga list tayangan yang kamu simpan di “Daftar Saya” atau “My List”.

 

Ketika kamu melihat satu episode / menonton salah satu judul di Netflix, tayangan tersebut otomatis masuk pada segmen “Continue Watching” atau “Lanjutkan Menonton”. Namun, terkadang kamu tidak ingin melanjutkan menonton judul tersebut dan ingin menghapusnya dari daftar lanjutkan menonton kamu. Bagaimana caranya?

 

Untuk menghapus daftar “lanjutkan menonton” di Netflix, kamu harus mengakses netflix dari browser baik di desktop maupun di mobile / HP.

  1. Masuk / Login ke akun Netflix kamu

  2. Pilih profil yang kamu gunakan.

  3. Di bagian kanan atas, pilih “Akun” atau “Account”

  4. Di segmen “Profil dan Kontrol Orangtua” / “Profile and Parental Controls”, pilih profil yang kamu gunakan, lalu ada pilihan “Aktivitas Streaming” / “Viewing Activity”. Klik “lihat” / “view”.

  5. Daftar tontonan kamu akan muncul sesuai dengan urutan waktu. Jika kamu ingin menghapus riwayat tayangan, kamu bisa klik tombol “x” di setiap judul tersebut.

  6. Dalam 24 jam, tayangan yang kamu hapus tidak akan ditampilkan lagi di layanan Netflix sebagai judul yang telah ditonton dan tidak lagi digunakan sebagai algoritma dalam memberikan rekomendasi tayangan untuk kamu. Kecuali jika kamu menontonnya kembali.

  7. Kamu harus menghapus seluruh series / episode agar judul tersebut tidak muncul lagi. Kamu bisa klik “Sembunyikan Serial?” / “Hide Series?” untuk menghapus seluruh episode sekaligus.

 

Bagaimana? Apa kamu sudah bisa? Mudah kan. Bagi kamu yang gemar menonton Netflix, kamu pasti membutuhkan layanan internet cepat dan tanpa batas kuota. Melalui paket internet dari First Media, kamu bisa menikmati tayangan-tayangan online streaming tanpa perlu khawatir kehabisan kuota. Yuk langganan sekarang, nikmati berbagai keuntungan dan bonusnya. Klik di sini untuk berlangganan.

Share :

You might also like :

FUP First Media: Nikmati Internet Tanpa Batas Kuota
jakakakakakkkakka
. . .